Ketika kita membuat suatu rancangan agent, kita harus mengidentifikasi lingkungan masalah atau yang biasa kita bisa sebut dengan "Task Environment" apa saja itu? mari kita simak satu persatu
- Pertama ada Performance measure, berisi komponen-komponen yang akanmenjadi tolak ukur keberhasilan agent.
- Kedua ada Environment, berisi kondisi yang dapat mempengaruhi disekitar agent.
- Ketiga ada Actuators, berisi kemampuan yang dapat agent itu lakukan.
- Dan yang terakhir ada Sensors, berisi hal-hal apa saja yang dapat diinput agent.
Saya akan memberikan satu contoh agar kita lebih memahaminya. Contoh : AGENT LENGAN ROBOT PENGECAT RUANG OTOMATIS.
- Performance measure : Keakuratan mengikuti perintah yang diinputkan, kerapihan saat mengecat, keakuratan tebal dan tipis cat, kecepatan saat bekerja,pPekerjaan yang pas(presisi)
- Environment : Permukaan tembok yang di cat, cat tembok, operator (mandor).
- Actuators : Bisa menggunakan sistem hidrolik, sistem pneumatik, motor DC, motor AC, motor stepper dan berbagai jenis penggerak lainnya.
- Sensor : Kamera yang akan digunakan untuk mendeteksi batas-batas garis, keyboard yang akan digunakan untuk menginputkan tebal pengecatan berapa mm, batas-batas tinggi warna tertentu.
Sumber :
http://berbagi-cerita09.blogspot.co.id/2016/09/penjelasan-peas-dalam-konteks.html
https://www.youtube.com/watch?v=rNcPVvIs_tk
0 comments:
Post a Comment